Pembahasan Lengkap Sinonim, Antonim, Macam-macam, Perbedaan, Arti dan Contohnya

Berikut adalah pembahasan tentang: sinonim, sinonim dalam bahasa indonesia, pengertian sinonim, contoh sinonim, antonim, pengertian antonim, Macam-macam Antonim, sinonim adalah, antonim adalah, persamaan kata, lawan kata.

Sinonim dan Antonim

a. Sinonim

Sinonim adalah ungkapan yang bermakna sama atau kurang lebih sama dengan ungkapan yang lain. 

Perbedaan Kata-kata bersinonim

Berikut beberapa perbedaan kata-kata bersinonim.

  1. Makna salah satu kata sinonim lebih umum daripada lainnya. Contoh: memasak lebih umum dibandingkan mengukus, merebus, memanggang melihat lebih umum daripada melirik, menengok, mengintip
  2. Makna salah satu kata sinonim lebih intensif daripada lainnya. Contoh: gemar lebih intensif daripada suka
  3. Makna salah satu kata sinonim lebih halus atau sopan dibandingkan lainnya. Contoh: santap lebih halus daripada makan
  4. Makna salah satu kata sinonim lebih bersifat kesastraan (literer) daripada lainnya. Contoh: surya lebih literer daripada matahari tirta lebih literer daripada air
  5. Makna salah satu kata sinonim lebih kolokial (tidak resmi atau santai) dibandingkan lainnya. Contoh: ayah lebih kolokial daripada bapak
  6. Makna salah satu kata lebih bersifat kedaerahan dibandingkan lainnya Contoh: gue, kula, beta lebih bersifat kedaerahan daripada saya
  7. Salah satu kata sinonim merupakan kosakata bahasa anak-anak. Contoh: pipis dan buang air kecil
sinonim, sinonim dalam bahasa indonesia, pengertian sinonim, contoh sinonim, antonim, pengertian antonim, Macam-macam Antonim, sinonim adalah, antonim adalah, persamaan kata, lawan kata.
Sinonim-Antonim


b. Antonim

Antonim adalah ungkapan yang mempunyai makna bertentangan atau kebalikan.

Macam-macam Antonim


  1. Antonim kembar, Jika satu disangkal, pasti muncul yang lain. Contoh: mati >< hidup, laki-laki >< perempuan
  2. Antonim relasional,  Kata yang satu merupakan syarat yang lain. Contoh: pembeli >< penjual, guru >< murid
  3. Antonim bertingkat (gradabel), Antonim bertingkat berupa kata-kata sifat. Contoh: panas >< dingin, panjang >< pendek
  4. Antonim majemuk, Jika salah satu disangkal, muncul sekelompok kata yang lain. Contoh: senin >< selasa, rabu, kamis,......
  5. Antonim hierarkis, Jika salah satu disangkal, muncul sekelompok kata lain yang bertingkat. Contoh: mm >< cm, dm, m, dan seterusnya.