Pengaruh terbesar bagi manusia dan kehidupan dengan adanya proses yang terjadi di lapisan litosfer antara lain adanya Vukanisme.
Saat letusan terjadi, bahan letusan langsung bercampur dengan air di danau kawah, kemudian mengalir ke daerah sekitar dalam bentuk lumpur yang sangat panas.
Lahar dingin berasal dari bahan letusan yang sudah mengendap. Jika terjadi hujan lebat, bahan letusan tersebut dapat hanyut, yang merupakan aliran lumpur yang sangat dingin.
Udara panas yang bercampur dengan debu dan abu inilah yang disebut awan panas. Awan panas ini sangat berbahaya karena benda yang tersentuh menjadi kering atau bahkan hangus.
Keuntungan dan Kerugian Vulkanisme Bagi Manusia
Berikut ini akan dipaparkan tentang keuntungan dan kerugian gejala vulkasime bagi manusia;Keuntungan Vulkanisme
Keuntungan Vulkanisme bagi manusia antara lain sebagai berikut:1. Sumber mineral
misalnya timah, tembaga, marmer, belerang, batu apung, dan sebagai tenaga panas bumi.2. Daerah pertanian
bermacam-macam perkebunan dibuka di lereng gunung yang subur dengan iklim yang sejuk. Kesuburan tanah di daerah lereng tersebut diperoleh dari produk gunung api yang telah mengalami pelapukan.3. Obyek wisata
keindahan panorama gunung api dengan kepunden yang aktif dengan lembah-lembah yang curam, fumarol serta danau kepunden yang sangat menarik.Gambar: Contoh Gejala Vulkanisme |
Kerugian Vulkanisme
Kerugian Vulkanisme bagi manusia antara lain sebagai berikut:1. Letusan
Bahan letusan gunung berapi selalu menimpa perkampungan, tanah pertanian, dan bangunan di sekitarnya sehingga selalu memakan korban materi, bahkan juga kadang jiwa manusia.2. Lahar
Aliran bahan letusan yang bercampur dengan air, akibatnya aliran tersebut berbentuk lumpur. Lahar panas terjadi pada gunung berapi yang mempunyai kawah.Saat letusan terjadi, bahan letusan langsung bercampur dengan air di danau kawah, kemudian mengalir ke daerah sekitar dalam bentuk lumpur yang sangat panas.
Lahar dingin berasal dari bahan letusan yang sudah mengendap. Jika terjadi hujan lebat, bahan letusan tersebut dapat hanyut, yang merupakan aliran lumpur yang sangat dingin.
3. Awan panas
Bahan letusan yang keluar dari gunung api mempunyai suhu sangat tinggi, mencapai ratusan derajat celcius. Akibatnya udara di sekitar letusan menjadi sangat panas. Udara tersebut bercampur dengan debu dan abu.Udara panas yang bercampur dengan debu dan abu inilah yang disebut awan panas. Awan panas ini sangat berbahaya karena benda yang tersentuh menjadi kering atau bahkan hangus.