Peta, Jenis Peta Berdasarkan Skala Dan Jenis Peta Berdasarkan Isinya

Pembahasan pada materi ini adalah: jenis jenis peta, jenis peta berdasarkan skala, peta kecil, peta sedang, peta besar, jenis peta, peta kadaster, jenis peta berdasarkan isinya, peta umum, peta khusus,


Jenis Peta

A. Jenis Peta Berdasarkan Skala

Bedasarkan skala peta dapat dibedakan atas:
a. Peta skala besar, skala di atas 1 : 250.000
b. Peta skala sedang, skala 1 : 250.00 - 1 : 500.000 dan
c. Peta skala kecil, skala di bawah 1 : 500.000.

Selain itu, ada juga peta dengan skala lebih besar dari 1:500.000, yaitu peta kadaster. Peta berskala besar digunakan untuk menggambarkan lahan perumahan atau peta topografi. Peta lain yang
berskala lebih kecil dari 1:1.000.000, yaitu peta geografi yang sering ditemukan di dalam atlas.
jenis jenis peta, jenis peta berdasarkan skala, peta kecil, peta sedang, peta besar, jenis peta, peta kadaster, jenis peta berdasarkan isinya, peta umum, peta khusus
Gambar: Peta Pariwisata Lampung

B, Jenis Peta berdasarkan Isi

Berdasarkan isi peta, peta dapat dibedakan menjadi:

Peta umum

Peta umum yaitu peta yang berisi berbagai kenampakan secara umum. Misalnya, peta dunia atau peta Indonesia yang melukiskan permukaan bumi secara umum.

Peta Khusus

Peta khusus, yaitu peta yang menggambarkan sekelompok kenampakan tertentu. Contohnya, peta politik (batas negara, provinsi), peta persebaran barang tambang (berisi simbol bermacam-macam barang tambang), dan peta pariwisata (berisi kota-kota wisata serta jalan-jalan menuju ke kota tersebut).

Peta Khusus

Peta teknis, peta ini umumnya digunakan sebagai pedoman dalam melaksanakan kegiatan tertentu. Peta ini berskala besar dengan ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan peta lain, biasanya peta jenis ini ada hubungan dengan pembangunan jembatan, jalan raya, pembangunan gedung atau perumahan/bidang perumahan.