Pengertian Peternakan, Jenis Dan Contoh Peternakan

Berikut adalah pembahasan tentang: Peternakan, pengertian peternakan, jenis-jenis peternakan, contoh peternakan, peternakan besar, peternakan kecil, peternakan unggas.

Peternakan

Pengertian peternakan: 

Peternakan adalah kegiatan mengembangbiakkan dan membudidayakan hewan ternak untuk mendapatkan manfaat dan hasil dari kegiatan tersebut. Pengertian peternakan tidak terbatas pada pemeliharaaan saja, memelihara dan peternakan perbedaannya terletak pada tujuan yang ditetapkan.
Peternakan merupakan usaha dalam budidaya hewan ternak, seperti kerbau, sapi, kambing, domba, kelinci, dan unggas. Sebagian besar peternakan di Indonesia dilakukan secara tradisional dan merupakan usaha sampingan dari para petani.
Peternakan, pengertian peternakan, jenis-jenis peternakan, contoh peternakan, peternakan besar, peternakan kecil, peternakan unggas.
Gambar: Peternkan Sapi

Jenis Pertenakan

Secara umum, peternakan dibagi ke dalam tiga jenis, yaitu:
  1. Peternakan besar, artinya usaha pemeliharaan dan pembiakan hewan yang berukuran besar, misalnya: kerbau, kuda, lembu, dan sapi. Pemanfaatan ternak besar di antaranya digunakan untuk diambil tenaga, daging, susu, dan kotorannya.
  2. Peternakan kecil. Peternakan ini biasanya diusahakan dengan  memelihara kambing, domba, dan kelinci. Biasanya peternakan ini dilakukan sebagai sampingan dari pertanian dimana sepulang dari sawah (kebun), petani sekalian mencari rumput untuk ternaknya dan tujuan ternak ini hanya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
  3. Peternakan unggas. Peternakan ini meliputi peternakan ayam, itik, burung puyuh, burung merpati, dan lain-lain.